Tingkatkan kepedulian lingkungan, WAPALHI adakan Webinar Nasional


Jepara (06/03/2021) – Kampus Unisnu, Wahana Pecinta alam dan lingkungan hidup (WAPALHI) FSH UNISNU Jepara menggelar acara Webinar Nasional sebagai rangkaian acara dari Gerakan Revitalisasi Hutan Mangrove Pesisir Jepara III. Webinar yang mengangkat tema besar “Peningkatan Kepedulian Lingkungan Melalui Pemanfaatan Mangrove Sebagai Upaya Pengananan Abrasi Pesisir di Era Pandemi” tersebut menghadirkan DKLH Provinsi Jateng, Ibu Vyta Septikowati sebagai narasumber utama. 

Dalam kesempatan tersebut, Ibu Vyta menyampaikan tentang fungsi dan manfaat mangrove untuk penanganan bencana abrasi pantai. Berlangsung selama 2 jam dari pukul 09.00 – 11.00 WIB, webinar yang digelar via zoom dihadiri oleh kurang lebih 100 peserta baik dari kalangan siswa, mahasiswa, maupun umum. Raha, ketua WAPALHI UNISNU JEPARA mengungkapkan bahwa tujuan diadakannya webinar nasional ini adakah untuk mensosialisasikan serta mendorong masyarakat seluruh Indonesia pada umumnya serta Jepara pada khususnya agar tergerak untuk menjaga lingkungan hidup khususnya pada daerah pesisir serta mengetahui manfaat dan potensi hutan mangrove. "Kegitan webinar nasional tersebut juga mendapat dukungan penuh dari pemerintah Kabupaten Jepara", pungkas Raha.

(Ika Laila/Lpm_Burs@)

0 Comments